Fourteen Media — Kota Blitar kini memiliki sebuah komunitas unik yang menjadi tempat berkumpulnya para pelaku food truck sekaligus wadah bagi anak muda yang aktif di dunia seni dan musik.
Komunitas ini berlokasi di Kelurahan Bendogerit, Kecamatan Sananwetan, dan sudah menjadi pusat kuliner sekaligus ruang kreatif bagi berbagai kalangan.
Keberadaan komunitas ini bukan hanya sekadar tempat makan, namun juga menjadi sarana bagi para pegiat seni, seperti musisi, seniman mural, hingga pelaku seni lainnya untuk berekspresi.
Paus, salah satu anggota TMP Animals Collective, menjelaskan bahwa tujuan utama komunitas ini adalah untuk memberi kesempatan bagi siapa saja yang ingin berkembang bersama.

“Kami ingin membuka peluang bagi teman-teman yang memiliki produk, baik itu makanan, minuman, atau barang lainnya, untuk memperkenalkan karya mereka di sini, terutama bagi mereka yang tidak memiliki tempat usaha tetap,” ujarnya.
Komunitas ini sangat terbuka bagi berbagai jenis produk, tidak hanya kuliner, dan menyediakan ruang bagi para pelaku usaha untuk membuka toko pop-up di sini. Dengan adanya tempat ini, diharapkan produk yang dijual dapat semakin dikenal luas dan menguntungkan bagi para pelaku usaha lokal.
Selain menjadi tempat kuliner dan berkreasi, komunitas ini juga dikenal aktif menyelenggarakan berbagai kegiatan seni dan budaya. Acara seperti pertunjukan live musik, penampilan DJ, mural, serta berbagai acara seni lainnya sering digelar di sini.
Semua kegiatan ini didanai secara kolektif oleh anggota komunitas, menjadikan tempat ini tidak hanya ramai dikunjungi, tetapi juga sebagai pusat kreativitas yang menyatukan anak muda di Blitar.

Dengan adanya aktivitas rutin ini, komunitas ini memberikan dampak positif bagi para pedagang food truck yang berjualan di sini. Tempat ini kini menjadi salah satu destinasi favorit bagi anak muda Blitar untuk berkumpul, menikmati kuliner, serta menikmati hiburan seni yang ditawarkan. Komunitas ini berhasil menciptakan ruang bagi perkembangan usaha dan seni, sekaligus mempererat hubungan antar anak muda di Kota Blitar.